Kabar bahagia datang untuk para pecinta game balap. Hal ini karena game F1 Manager 2022 sudah resmi rilis tanggal 30 Agustus ini. Sebagai game terbaru, tentu tak sedikit penggemar yang merasa antusias untuk segera memainkannya.
F1 Manager 2022 produksinya dari Codemaster serta Electronic Art. Sementara untuk pengembangnya ialah Frontier Developments. Dengan menawarkan sensasi permainan yang menantang, game ini berbekal fitur lengkap dan canggih.

Kupas Tuntas Game F1 Manager 2022
Saat memainkan game terbaru ini, Anda akan disajikan alur yang menarik. Bagaimana tidak, Anda nantinya akan berperan sebagai ketua tim. Nantinya Anda akan menjalankan tugas sebagaimana ketua tim nyata pada umumnya.
Mulai dari membantu perekrutan pembalap, insinyur kawakan, memperkuat tim, mengambil keputusan, membuat strategi pit stop, memilih ban, memperluas markas tim, memenangkan balapan di tiap serinya, dan masih banyak lagi.
Fitur
Game terbaru yang banyak penggemar nantikan ini berbekal fitur lengkap. Salah satunya yaitu The Factory Perfect Your Car. Fitur yang satu ini akan membantu pemain dalam mendapatkan mobil impian. Pemain bisa dengan mudah memodifikasi kendaraan sesuai keinginan melalui fitur ini.
Ada pula fitur The Race Create and Execute Your Strategy. Fitur ini siap membantu pengguna untuk memiliki strategi balapan dengan rute sesuai keinginan. Berkat fitur ini, maka jalannya permainan akan terasa lebih menyenangkan.
Fitur selanjutnya yaitu The HQ Build Your Team. Fitur ini bisa pengguna pakai untuk membangun tim. Anda bisa memilih siapa saja yang akan masuk ke dalam tim. Ciptakan tim kuat agar menang laga. Manfaatkan fitur ini sebaik mungkin.
Harga
Tak sedikit penggemar yang bertanya-tanya berapa harga untuk bisa memainkan game keren ini. Sesuai dengan FAQ, game ini mempunyai harga eceran mencapai £44,99 / $59,99 / €49,99. Harga tersebut untuk PS4, PS5, Xbox Series X|S, PC, dan Xbox One.
Namun perlu diingat bahwa harga tersebut hanyalah saran. Harganya tentu berbeda untuk tiap platform. Apabila melihat saran harga di atas, bisa terbilang terjangkau bukan? Gamers bisa mainkan game F1 Manager 2022 tanpa harus keluar budget tinggi.